Musholla Mall

Dulu, mushola mall itu tempatnya nyelempit, ngga mudah diakses dan ala kadarnya. Tapi sejak ada Executive Mushola milik Grand City Mall yang sangat luas, proper dan berada di dalam mall, mall yang lain seakan berlomba lomba memperbaiki kualitas musholanya. Yang terbaru ada executive musholla milik TP 6. Ngga seluas mushollah milik Grand City, namun cukup proper dan ada fasilitas dispenser dan cheers gelas dingin gratis. Buat buk ibuk yang bawa oat buat makanan si bayi, keberadaan dispenser sangat menguntungkan karena tinggal buka tutup tupperware, buka hot dispensernya dan voilaaa.. tinggal disuapin deeh ke si bayik ❤️




0 komentar:

Posting Komentar